FMIPA UI Pacu Produktifitas Jurnal Bereputasi Internasional

Sejurus dengan visi FMIPA UI untuk menjadi fakultas sains yang mampu berperan di tingkat global guna memajukan sains dan pembangunan berkelanjutan, maka dorongan untuk dosen maupun mahasiswa dalam meningkatkan produktifitas meneliti dan menulis jurnal bereputasi internasional pun semakin besar.

Sehubungan dengan hal tersebut, Unit Riset dan Pengabdian Masyarakat FMIPA UI menggelar Workshop Penulisan Artikel untuk Publikasi Internasional dengan tema “Dari Tugas Akhir ke Publikasi Internasional” pada Senin (23/7) di Gedung B Ruang 101 FMIPA UI, Depok.

Kegiatan ini untuk memotivasi para peserta agar dapat mempublikasikan artikel ilmiahnya di level internasional, terutama terindeks Scopus.

Workshop ini dihadiri oleh lebih dari 150 orang peserta yang sebagian besar adalah mahasiswa sarjana dan pascasarjana FMIPA UI serta beberapa orang staf Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN).

Hadir sebagai pembicara dalam sesi kuliah umum yakni Prof. Dr. Terry mart, Prof. Dr. Jatna supriatna, dan Prof. Chris margules.

Setelah sesi kuliah umum oleh ketiga pembicara tersebut, para peserta workshop dikelompokan ke dalam beberapa kelompok untuk mengikuti sesi coaching klinik. Setiap kelompok didampingi oleh fasilitator yang ditunjuk oleh Unit Riset dan Pengabdian Masyarakat FMIPA UI.

Dalam sesi ini fasilitator dan peserta yang telah membuat draft paper berdiskusi dan berbagi pengalaman masing-masing mulai dari penulisan manuskrip hingga hingga proses submission dan review paper.

Dalam sambutannya, Dekan FMIPA UI, Dr. rer. nat. Abdul Haris mengatakan kegiatan ini sangat penting karena merupakan bagian dari misi FMIPA UI yakni melaksanakan kegiatan tridharma perguruan tinggi di bidang penelitian.

Ia juga menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan wadah yang menjembatani peserta yang sedang melanjutkan pendidikan pascasarjana agar lulus tepat waktu melalui kesuksesan publikasi jurnal internasional terindeks scopus.

Pasalnya, lanjut Haris jurnal terindeks scopus merupakan syarat untuk lulus S2 atau S3. Ia pun menegaskan kepada para peserta untuk mengutamakan kualitas jurnal dibanding kuantitas. Meski diakuinya selama ini FMIPA UI masih berkutat pada kuantitas dengan menekankan pada kegiatan-kegiatan International conference dimana output publikasinya berupa prosiding.

“kualitasnya juga harus kita rubah dari prosiding harus jadi jurnal sehingga nanti kedepan targetnya harus kita perbanyak jurnal”. Ujarnya.