FMIPA UI Pacu Akreditasi Program Studi

Jakarta (1/8/2017) Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) melalui Surat Keputusan Nomor 2661/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2017 secara resmi menetapkan status akreditasi B untuk Program Studi S1 Statistika, yang merupakan salah satu program studi baru yang bernaung di bawah Departemen Matematika FMIPA UI.

Selain Program Studi S1 Statistika BAN-PT juga secara resmi menetapkan akreditasi A untuk Program Studi S1 Matematika FMIPA UI melalui Surat Keputusan 2639/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2017.

Sebelumnya visitasi oleh tim asesor BAN-PT terhadap kedua program studi tersebut dilakukan pada tanggal 21-23 Juli (Statistika) oleh Prof. Dr. Ir. Henny Pramoedyo dan Dr. Drs. Purhadi, M.Sc., dan tanggal 27-29 Juli (Matematika) oleh Ir. Widodo, M.S., dan Dr. Janson Nairborhu, M.Si.

Visitasi Tersebut dihadiri oleh Dr. rer. nat. Abdul Haris selaku Dekan, Prof. Dr. Ridla Bakri, M.Phil. (Wakil Dekan Bidang I), Dr. Rokhmatulloh, M.Eng. (Wakil Dekan Bidang II), Para Manajer, Ketua Unit Penjaminan Mutu Akademik, Ketua Departemen Matematika, Ketua Program Studi S1 Statistika, dan Ketua Program Studi S1 Matematika.