Gelar Wisuda Virtual Semester Gasal 2020-2021 FMIPA UI Luluskan Angkatan Pertama Prodi S1 Ilmu Aktuaria

Sabtu (6/3/2021), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia menggelar acara Wisuda Semester Gasal Tahun Akademik 2020-2021 secara virtual bagi seluruh lulusan yang berjumlah total 449 orang dari jenjang Sarjana, Magister, dan Doktor.

Pelaksanaan wisuda semester gasal tahun ini merupakan momen berharga bagi FMIPA UI, khususnya bagi program studi sarjana ilmu aktuaria. Pasalnya program studi yang didirikan pada Agustus 2017 itu menghasilkan lulusan perdananya yang berjumlah 13 orang, bahkan salah satunya meraih predikat cumlaude dengan IPK 4, Ia adalah Christian Evan Chandra. Atas prestasinya tersebut, Ia dinobatkan sebagai lulusan terbaik di FMIPA UI.

Selain Christian Evan Chandra, 45 lulusan program studi sarjana meraih predikat cumlaude. Sementara itu dari program studi magister, wisudawan berpredikat cumlaude berjumlah13 orang dengan IPK tertinggi 3.99 diraih oleh lulusan program studi magister matematika, yakni Permatasari Silitonga, dan dari jenjang program studi doktor menghasilkan 2 lulusan berpredikat cumlaude dengan IPK tertinggi 3.96 diraih oleh Novrita Idayanti lulusan program studi doktor Ilmu Bahan-Bahan.

Dengan pencapaian tersebut Permatasari Silitonga, dan Novrita Idayanti masuk deretan lulusan terbaik FMIPA UI bersama 22 lulusan lainnya dari masing-masing prodi.

Dr. Rokhmatuloh, M. Eng., Pejabat Dekan FMIPA UI dalam sambutannya mengungkapkan rasa bangga kepada para wisudawan, dan mengapresiasi seluruh prestasi yang dicapai oleh lulusannya.

Kepada wisudawan, Ia juga menyampaikan bahwa FMIPA UI terus berupaya untuk meningkatkan reputasi agar mampu bersaing secara internasional melalui pemeringkatan oleh lembaga perangkingan universitas dunia seperti QS World University Ranking, Times Higher Education World University Ranking,Webometrics, dan sebagainya.

“Pada tahun 2021 ini kami di FMIPA UI berupaya untuk meningkatkan reputasi agar FMIPA UI masuk dalam beberapa perankingan top dunia seperti QS WUR, THE WUR, Webometrics ataupun yang lainnya”. ucap Dr. Rokhmat.

Saat ini, kata Dr. Rokhmat, ada 4 (empat) poin utama yang menjadi fokus utama FMIPA UI sebagai upaya meningkatkan pemeringkatan dunia, yakni peningkatan reputasi akademik, Publikasi-Sitasi, Kolaborasi Nasional dan Internasional, serta Inovasi.

Lebih lanjut, Ia juga menjabarkan progres kolaborasi riset FMIPA UI dengan berbagai pihak. Kolaborasi riset ini tengah dijalankan sebagai prioritas untuk mendorong perkembangan FMIPA UI. Bidang-bidang kolaborasi tersebut diantaranya adalah  big data/data science/artificialintelligent/cloud computing serta sustainaable energy khususnya Lithium Ion Battery.

Sebagai penutup, Ia memberikan wejangan kepada para lulusannya untuk terus mengembangkan kompetensi di tengah tantangan dunia yang semakin kompleks. Ia juga berharap para lulusan FMIPA UI mampu menjadi pemimpin atas perkembangan dan kemajuan dunia, serta role model yang baik bagi masyarakat, sehingga mengharumkan nama almamater.

“Kami berharap lulusan FMIPA UI mampu menjadi leader, thinker, innovator dan problem solver di masyarakat.” imbuhnya.

Terakhir, kami berharap saudara/i dapat terus menjaga nama baik dan menjunjung tinggi almamater yang kita cintai ini. kata Dr. Rokhmat sebagai penutup sambutannya.