Mahasiswa FMIPA UI Sabet Emas Kejuaraan Matematika Internasional

Prestasi membanggakan kembali ditorehkan mahasiswa FMIPA UI. Kali ini, prestasi tersebut diraih oleh Valentino Prasetya (Matematika 2016) dalam ajang International Mathematics Competition (IMC) 2019 yang berlangsung pada 28 Juli – 3 Agustus 2019 di Bulgaria.

Velentino berhasil sabet medali emas dalam helatan penting bagi matematikawan muda yang sudah berlangsung sejak 1994 tersebut.

Sebelum berkompetisi di IMC 2019, Valentino yang sebelumnya meraih medali perak bidang Matematika dalam ajang ON-MIPA Perguruan Tinggi 2019 ini, dilatih di Jakarta selama tiga hari untuk mengerjakan beragam bentuk soal olimpiade matematika internasional seperti aljabar, analisa, geometri dan combinatorics. tak hanya itu para kontingen juga dilatih untuk mempersiapkan mental bertanding.

Dekan FMIPA UI, Prof. Dr. rer. nat. Abdul Haris mengungkapkan rasa bangga atas capaian mahasiswanya itu, ia berharap prestasi yang ditorehkan Valentino menjadi motivasi bagi para mahasiswa FMIPA UI untuk lebih semangat belajar dan aktif dalam berbagai kompetisi akademik.

“Tentunya kami sangat bangga, dan mendukung penuh supaya lebih banyak lagi mahasiswa FMIPA UI yang berprestasi di level internasional”.ucap Prof. Haris.