Promosi Doktor Priyono

Dr. Priyono

Depok (13/01), “Karakterisasi Magnetik Dan Absorpsi Gelombang Mikro Material Magnet Berbahan Dasar Barium Hexaferrite” adalah judul disertasi yang dibuat oleh Dr. Priyono untuk memperoleh gelar Doktor dalam bidang Ilmu Material yang berhasil beliau pertahankan di hadapan Sidang Terbuka Ujian Doktor pada tanggal 11 Januari 2009 di Gd. BSM FMIPA UI. Topik mengenai Ferrite diangkat karena Ferrite dikenal sebagai material yang digunakan untuk magnet permanen, maupun sebagai material magnet tidak permanen dan banyak digunakan dalam berbagai aplikasi seperti penyimpanan data, komputer, perangkat gelombang radio, televisi hingga gelombang mikro.

Sidang terbuka pria yang tercatat sebagai staf pengajar Jurusan Fisika FMIPA Universitas Diponegoro ini dipimpin langsung oleh Dekan FMIPA UI, Dr. Adi Basukriadi, M.Sc. Dan yang menjadi Promotor dan Ko-Promotor adalah Dr. Azwar Manaf, M.Met dan Dr. Budhy Kurniawan. Disertasi yang berhasil diselesaikan lebih dari 3 tahun ini diuji oleh Dr. Soehardjo Poertadji, Dr. Muhammad Hikam, Dr. Muhammad Aziz Majidi, dan Dr. Ridwan.

Dr. Priyono memfokuskan penelitiannya di bidang magnetik sejak tahun 1997 dan mulai tahun 2005, bapak beranak 2 ini meneliti ferromagnetik untuk aplikasi Absorpsi Gelombang Mikro. Terbukti sudah ada 16 publikasi ilmiah di bidang material magnetik telah beliau hasilkan. Dr. Priyono berhasil menjadi Doktor di FMIPA UI yang ke-51 dengan predikat “Sangat Memuaskan”.